Kegiatan Posyandu Lansia Desa Kuta
Kuta.desa.id, Kegiatan Posyandu tak hanya seputar kesehatan anak dan balita saja, tetapi juga seputar kesehatan orang lanjut usia (lansia). Salah satunya posyandu lansia di Desa Kuta Kecamatan Bantarbolang Kabupaten yang melaksanakan kegiatan pada hari Selasa (14/09) bertempat di Posyandu Dusun Suwuk Desa Kuta.
Kegiatan ini rutin dilakukan setiap bulan yang dilaksanakan oleh para Kader dengan dukungan dana dari Pemerintah Desa Kuta.Kegiatan kali ini dihadiri oleh 34 orang lansia yang sebagian besar adalah perempuan diisi dengan kegiatan cek kesehatan, seperti tekanan darah, penimbangan berat badan dan juga penyuluhan kesehatan oleh bidan desa. Selain itu dalam Posyandu Lansia juga dilaksanakan kegiatan senam lansia yang dipandu oleh para kader.
Bidan Desa Kuta, Endang Sri Supriyati menjelaskan, meski di masa pandemi kehadiran para lansia di Posyandu masih antusias, mereka sangat senang mengikuti kegiatan ini, selain kegiatan yang berhubungan dengan kesehatan, kegiatan ini juga merupakan ajang silaturahmi para lansia di tingkat dusun dan di akhir acara mereka mengadakan kegiatan arisan.